Rabu, 24 Desember 2008

IM2 BROOM INTERNET UNLIMITED


Pada 15 Oktober 2008 ini IM2 meluncurkan produk internet prabayar terbarunya yaitu Broom unlimited. Versi Broom ini melengkapi produk yang sudah ada terdahulu yaitu Broom klasik dan Brum Truf. Mereka mengkalim Broom unlimited merupakan internet prabayar pertama di Indonesia.

“Broom Unlimited merupakan layanan unlimited broadband prabayar tanpa pembatas volume download. Sebagai gambaran singkat, pengguna dapat melakukan surfing internet 24 jam sehari selama 1 bulan penuh hanya dengan Rp. 100.000,-” Indar Atmanto, President Director IM2.

Yang menarik tentu jaminan unlimited hanya dengan membayar 100.000 perbulan. Dan suatu saat kita tidak ingin online ya tidak usah beli voucher dulu sampai masa tenggang 180 hari.

Kalau sudah diberi akses tanpa batas tentu pertanyaannya menyangkut kecepatan akses.Dengan harga segitu kecepatan yang ditawarkan hingga 256Kbps.Ingat “hingga”…. jadi kalau dibawah itu ya jangan salahkan IM2.

Saya sudah mencoba online di Wonosari,Gunungkidul, 50km dari Yogyakarta. Sayang saya tidak bisa menikmati 3.5G seperti bila berada di Yogya.Speed di komputerpun cuma menunjukkan 53.6Kbps, masih kurang dari 64Kbps.

Tapi tak apalah, karena jaminan unlimited cukup menghibur.Pengguna tidak usah ribet memikirkan berapa KB yang sudah dibuka.

Produk ini bisa membuka peluang, terutama untuk daerah yang tidak terjangkau jaringan telpon kabel.Kelebihan lain adalah kemudahan registrasinya. Karena setelah Modem terinstal otomatis saat membuka browser langsung menuju halaman registrasi IM2. Setelah mengisi formulir dan menulis username password tinggal send dan setelah itu bisa langsung login dan browsing. Tidak usah menunggu hari atau survey dari provider.

Hardware yang dibutuhkan tentunya modem, bisa USB atau Card PCMCIA.Untuk harga, starter packnya seharga 150rb dan modem yang USB sekitar 1-1,3jt.Untuk modem USB GSM memang lebih mahal.




IM2 BROOM INTERNET UNLIMITED 100rb per bulan-RESMI

Akses internet prabayar unlimited lewat ja
ringan 3.5G dari IM2 dengan metode pembayaran tetap setiap bulannya dengan menggunakan voucher. Kamu bisa menikmati kecepatan akses up-to 256 Kbps sampai dengan volume pemakaian 2GB. Kemudian setelah itu kecepatan akses akan menurun up-to 64 Kbps sampai volume pemakaian yang tidak terbatas!

IM2 BROOM INTERNET UNLIMITED
HARGA STARTER PACK : Rp. 150.000*

(Sudah termasuk pulsa Rp.100.000 untuk akses internet unlimited selama 1 Bulan)

LANGSUNG AKTIF - MUDAH TANPA RIBET ISI DOKUMEN
Tinggal masukkan USIM Card ke dalam modem terus sambungkan ke laptop, langsung deh connect. Bisa juga memakai handphone 3G or 3.5G kamu. Dimana aja dan kapan aja bisa langsung terhubung dengan internet.

BENEFIT
# Akses internet sepuasnya
kecepatan akses up-to 256 Kbps sampai
dengan volume pemakaian 2GB, setelah itu kecepatan akan menurun up-to 64 Kbps sampai volume tidak terbatas selama masa aktif.

# Pembayaran tetap setiap bulannya

# Voucher isi ulang bisa via Top Up kartu Matix, Mentari & IM3 Anda / via ATM dan Channel Outlets Indosat di Kota Anda
sumber ; indosat m2 dan berbagai sumber





Tidak ada komentar: