Bluescreen Ver. 3.2
Tampilkan BSOD Sebagai Screen Saver
Pengguna sistem operasi Windows pasti sudah kenal dengan istilah Blue Screen of Death (BSOD). BSOD akan tampil jika Windows dalam keadaan tidak stabil dan seringkali membuat panik penggunanya. Tetapi dengan Bluescreen, Anda tidak perlu panik, karena Bluescreen hanya akan menampilkan BSOD saat komputer dalam keadaan idle alias sebagai screen saver. Bluescreen akan secara otomatis mensimulasikan tampilan BSOD sesuai waktu yang telah Anda tentukan.
Silakan Anda download dulu Bluescreen, bongkar kompresinya, lalu kopikan file SysInternals Bluescreen.scr. Simak langkah pengkopiannya dibawah ini.
Windows 9X
Jika Anda menggunakan Windows 9X,
Anda harus mengkopikan file ntoskrnl.exe dari Windows 2000 (\winnt\system32\ntoskrnl.exe) ke direktori Windows. Berikutnya kopikan file SysInternals Bluescreen.scr ke direktori System (\Windows\System).
Windows NT/2000/XP
Jika Anda menggunakan Windows NT/2000/XP,
kopikan file SysInternals Bluescreen.scr ke direktori System32 (\Windows\System32).
Setelah proses pengkopian selesai, berikutnya Anda lakukan konfigurasi screen saver di Display Properties. Klik kanan di Desktop, pilih Properties, lalu pilih tab Screen Saver. Di frame Screen Saver, pilih SysInternals Bluescreen dari drop down menu, lalu klik tombol [Setting]. Jendela Bluescreen Screen Saver Configure akan tampil, berikan tanda centang pada opsi Fake disk activity untuk menampilkan simulasi BSOD dan proses boot saat screen saver aktif, lalu klik tombol [OK]. Klik tombol [Apply] untuk menerapkan perubahan, lalu klik tombol [OK] untuk menutup jendela Display Properties.
Dengan Bluescreen sebagai screen saver, setidaknya Anda tidak perlu cemas saat meninggalkan komputer, karena tampilan BSOD akan membuat takut orang lain yang ingin menggunakan komputer Anda secara diam-diam ?. Selamat mencoba.
Informasi Aplikasi
Aplikasi : Bluescreen Ver. 3.2
Pembuat : Sys Internals
Sistem operasi : Windows 9X/NT/2000/XP
Lisensi : Freeware
Nama file : bluescrn.zip
Ukuran file : 700 KB
Download Attachment
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar